Lentog di Pagi Hari


Sarapan pagi di Kota Kudus, pasti masyarakat di sana banyak yang menyebut "LENTOG", Lentog, Mungkin tidak banyak orang yang mengetahui tentang makanan khas kudus ini. orang - orang lebih mengenal dengan makanan khas kudus lainnya yaitu jenang kudus.

Lentog kudus merupakan makanan khas yang terdiri dari lontong yang diiris tipis - tipis lalu disiram dengan kuah gori (nangka muda) yang ada tahu tempenya dan ditaburi dengan bawang goreng. Untuk melengkapinya, anda bisa menambahkan lauk sate telor puyuh yang di semur . Bagi yang suka rasa pedas bisa meminta sambal yang cair maupun bisa mengambil cabe rawit rebus yang biasanya disediakan di mangkok depannya.

Seperti makanan khas kudus lainnya (Soto Kudus), porsi lentog sangatlah sedikit tidak heran jika untuk memenuhi perut dibutuhkan 2-3 porsi lentog. Untuk menambah kenikmatan ada baiknya anda ke jalan Tanjung (pusatnya lentog kudus) pada hari ahad bersama keluarga dengan menggunakan sepeda. Setelah agak sedikit lelah mengayuh, maka selera menyantap lentog akan semakin memuncak. Biasanya, untuk menemani makan lentog kudus penjual menyediakan teh botol.

Makanan : Lentog Kudus
Rasa : agak Manis seperti gudeg
Alamat : Jl. Tanjung , Kudus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar